trustnews.id

Sekelompok Petani di Cianjur Dorong Firli Bahuri Nyapres 2024
Deklarasi dukung Firli Bahuri oleh sekelompok perani cianjur

Cianjur - Sekelompok petani di Kampung Panyinangan Desa Panyinangan Kecamatan Cibinong  Kabupaten Cianjur Jawa Barat mendorong Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri untuk maju pada Pemilihan Presiden (Pilpres) tahun 2024 mendatang.

Pernyataan itu disampaikan oleh Acep Jamaludin yang merupakan koordinator kelompok tani pada saat pembacaan pernyataan sikap bersama Jumat (8/2/2022).

Acep Jamaludin mengatakan dorongan agar Firili Bahuri maju pada pilpres 2024 bukanlah tanpa alasan. Menurutnya, Firli Bahuri sosok tepat mempin Indonesia kedepan untuk Indonesia yang bersih dan bebas dari korupsi.

“Kami bersama petani dan masyarakat dibawah sangat berharap Bapak Firli jadi Presiden. Harapan kami dengan Bapak Firli Bahuri memimpin bangsa ini pemberantasan korupsi bisa lebih baik lagi,” ungkap Acep Jamaludin saat ditemui di lokasi deklarasi.

Dalam deklarasi dukungan terhadap Firli Bahuri para petani dengan lantang menyatakan kesiapannya mendukung orang nomor satu di KPK itu menjadi Presiden.

“Kami petani Cianjur mendukung Firli Bahuri menjadi Presiden 2024,” teriak para petani penuh semangat sambil membentangkan poster bertuliskan pernyataan dukungan.