trustnews.id

DPRD Kota Tangerang  Bahas Penjabat  Walikota
Dok, Istimewa

TRUSTNEWS.ID,. - DPRD Kota Tangerang dalam waktu dekat akan segera mengadakan rapat pimpinan bersama ketua-ketua Fraksi yang ada di DPRD guna membahas calon pengganti Arief Wismansyah.

Ketua DPRD Kota Tangerang Gatot Wibowo mengatakan, berdasarkan PP Nomor 04 Tahun 2003 pihaknya (DPRD) diberikan kewenangan untuk mengusulkan tiga nama (calon).

"Begitu juga pihak Provinsi Banten dan Kemendagri mengusulkan tiga nama calon penjabat pengganti Walikota Tangerang. Keputusannya nanti diputuskan oleh Menteri Dalam Negeri," ungkap Gatot di Lobby DPRD.

Sampai hari ini, sambung Gatot, DPRD Kota Tangerang belum melakukan rapat secara resmi, masih tahap diskusi-diskusi ringan bersama jajarannya.

Menurut politisi PDI Perjuangan ini, masih ada beberapa bulan kedepan untuk membahas pergantian Walikota Tangerang tersebut.

"Sekitar bulan September lah nanti kita akan sampaikan usulan dari DPRD Kota Tangerang tiga (3) nama. Tentunya kita mengikuti ketentuan yang berlaku," ujar dia.

"Ketentuanya kan sekelas pejabat Pratama atau Eselon II. Tidak A/B, tapi Eselon II secara umum. Nanti ini kita diskusikan bersama, walaupun di PP itu bunyinya usulan DPRD melalui Ketua DPRD," jelas Gatot.

Pihaknya akan terus menjalin komunikasi dan diskusi bersama dengan pimpinan DPRD termasuk ketua-ketua fraksi dalam rangka menentukan tiga nama calon pengganti Walikota Tangerang Arief Wismansyah.

"Kita diskusi bersama baiknya seperti apa. Karena Kota Tangerang tantangannya seperti ini mudah-mudahan nanti yang menjabat (Walikota) bisa melaksanakan tantangan-tantanganya ini," tuturnya.

Kota Tangerang yang harus dipikirkan kedepan adalah potensi-potensi pendapatan jangan hanya mengandalkan dari sektor pajak atau pendapatan daerah, menurut Gatot.

"Jadi siapapun yang menjadi pimpinan daerah harus mampu berinovasi, mencari pendapatan-pendapatan daerah lainnnya. Karena kita sebagai kota jasa ya harus berinovasi menggali potensi yang ada di wilayah Kota Tangerang," beber dia.

Dari ketiga nama-nama yang akan diusulkan nanti, tambah Gatot, bisa saja dari pejabat-pejabat yang hari ini menjabat sebagai Kepala Dinas di Kota Tangerang.

"Bisa saja. Kepala Dinas di Kota Tangerang hari ini kan ada sekitar 34, ya udah diantara orang-orang ini aja yang kita usulkan. Bisa aja nanti ada pejabat provinsi atau pusat, kita gak tahu juga," Gatot mengakhiri.

Ditempat terpisah, Wakil Ketua I DPRD Kota Tangerang, Turidi Susanto, perihal pengajuan tiga nama Pj pengisi jabatan kepala daerah.

Namun, kata Turidi, sejumlah nama saat ini sedang dalam pengamatan DPRD yang nantinya memiliki potensi dan akan diajukan sebagai Pj Walikota Tangerang. Seperti, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangerang, Herman Suwarman, dan Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD), Tatang Sutisna.

Turidi berharap, siapapun yang nantinya menjadi Pj Walikota Tangerang dapat berkolaborasi dan bersinergi dengan DPRD.

“Ada tiga nama diajukan oleh DPRD, nanti kita ajukan ke apa ke Provinsi, Provinsi ajukan ke Kemendagri (Kementrian Dalam Negeri) itukan aturannya,” ujar Turidi.

Hal senada disampaikan pimpinan DPRD Kota Tangerang, Kosasih. Wakil Ketua I asal partai Golkar ini mengatakan pihaknya belum melakukan diskusi secara formal dengan para pimpinan guna menentukan ketiga nama-nama calon penjabat Walikota Tangerang.

"Banyak pejabat Eselon II di Kota Tangerang yang memiliki kompetensi dan mempunyai pengalaman mumpuni," pungkasnya.