trustnews.id

Dugaan Pungli Di Tangsel Kembali Merajalela
Ilustrasi
Dugaan Pungli Di Tangsel Kembali Merajalela

Dugaan Pungli Di Tangsel Kembali Merajalela

POLITIK Jumat, 15 Februari 2019 - 13:16 WIB Bukhori

Dugaan Pungli Di Tangsel Kembali Merajalela Program walikota Tangerang selatan terkait pemberantasan pungutan liar ternyata tidak berjalan maksimal dan jauh dari harapan masyarakat, karena masih banyak dugaan terjadi pungutan liar di beberapa sektor dalam birokrasi di kota cerdas modern dan religius ini. Indikasi terjadinya pungli memang kerap dikeluhkan oleh para pengusaha yang selama ini bermitra dengan pemerintah dalam menjalankan proyek pembangunan infrastruktur di Tangsel, dari beberapa keluhan pengusaha tersebut salah satunya diduga terjadi di UPT 3 dinas pekerjaan umum kota Tangerang Selatan. Indikasi terjadinya pungli saat ini bahkan dimulai sebelum proyek dijalankan, menurut pengakuan beberapa orang pengusaha bahwa saat ini diduga ada oknum di UPT 3 yang memungut biaya "uang kemitraan " sebelum proyek dijalankan. Dalam upaya menjalankan program walikota Tangerang Selatan terkait pemberantasan pungutan liar, maka masyarakat berharap kepala dinas Pekerjaan Umum Kota Tangerang Selatan bisa segera mengevaluasi jajarannya khususnya UPT 3, sehingga tidak ada lagi pungutan liar yang membebani pengusaha di Tangerang Selatan, ucap Fadhil kordinator Aliansi Mahasiswa Tangerang Selatan saat ditemui awak media Trust News. (Dan)