trustnews.id

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Gelar Festival Lingkungan, Iklim, Kehutanan, dan Energi Baru Terbarukan
Dok, Istimewa

TRUSTNEWS.ID,. — Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan menyelenggarakan Festival Lingkungan, Iklim, Kehutanan, dan Energi Baru Terbarukan (LIKE) 2. Puncak Acara Festival LIKE 2 digelar di Jakarta Convention Center (JCC) - Senayan, pada Jumat (09/08/2024). 

Dalam acara tersebut, Presiden Joko Widodo secara langsung menyerahkan SK Perhutanan Sosial, Tanah Obyek Reforma Agraria, Sawit Rakyat dan Sertifikat Layanan Dana Lingkungan Untuk Masyarakat.

Peserta penerima Persetujuan Perhutanan Sosial yang dihadirkan secara Faktual di Festival LIKE 2024 sebanyak 1.000 Peserta dari 18 Provinsi. Puncak Acara Festival LIKE 2 juga turut dihadiri sejumlah menteri kabinet, antara lain Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Keuangan Sri Mulyani, dan Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono.

Dalam sambutannya Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya menyampaikan, SK Perhutanan Sosial seluas 1,07 juta hektar, serta SK tanah obyek reforma agraria seluas 43.000 ha. Termasuk di dalam hutan sosial, yaitu untuk hutan adat 15.879 ha. SK Sawit Rakyat di dalam perhutanan sosial dan tora yang akan diserahkan seluas 37.000 ha untuk peremajaan sawit rakyat.

"Dengan penyerahan SK Perhutanan Sosial sekarang, maka realisasi Perhutanan Sosial hingga saat ini telah mencapai 8,018 juta ha bagi 1,4 juta kepala keluarga, termasuk telah ditetapkan seluas 265.250 ha hutan adat dan indikatif hutan adat seluas 1,11 juta ha atau total hutan adat yang sudah diselesaikan sampai dengan sekarang seluas 1,37 juta ha bagi 138 Kelompok Masyarakat Adat," ujar Menteri Siti Nurbaya.