trustnews.id

Seiring Jalan Bank Kota Bogor
Dok, Istimewa

Seiring Jalan Bank Kota Bogor

NASIONAL Kamis, 13 Juni 2024 - 18:53 WIB Hasan

TRUSTNEWS.ID,. - Ibarat dua sisi mata uang, Pemkot Bogor dan BPR Bank Kota Bogor terus berjalan beriringan dan saling melengkapi. Ketika Pemkot Bogor fokus untuk melakukan inovasi, digitalisasi terkait layanan perbankan dan publik, maka Bank Kota Bogor harus mengiringi.

Saat Pemkot Bogor fokus untuk mengembangkan UMKM, jasa pariwisata, Bank Kota Bogor turut serta melibatkan diri. Tommy Indra Gunawan, Direktur Utama Perumda BPR Bank Kota Bogor, menegaskan komitmen Bank Kota Bogor dalam pembangunan ekonomi daerah.

Caranya dengan memberikan kontribusi PAD kepada pemerintah daerah Kota Bogor yaitu sebesar 55% dari laba yang dihasilkan perusahaan. Dan, dana CSR yang salah satu tujuannya adalah untuk disalurkan dalam rangka pembinaan ekonomi UMKM,

"Bank Kota Bogor berkomitmen untuk terus meningkatkan volume kredit modal kerja bagi pelaku UMKM di wilayah Kota Bogor. Dengan demikian permodalan UMKM dapat terbantu dan secara tidak langsung dapat memberikan dampak bagi perekonomian di Kota Bogor," ujar Tommy Indra Gunawan kepada TrustNews.

Menurut Tommy, saat ini Bank Kota Bogor terus melakukan optimalisasi teknologi digital. Ini dilakukan agar Bank Kota Bogor dapat mengikuti perkembangan teknologi, sehingga diharapkan nantinya Bank Kota Bogor menjadi bank digital yang memberikan kemudahan kepada nasabah dalam bertransaksi.

Pada pemanfaatan Teknologi Informasi, Bank Kota Bogor dicatat menggunakan Core Banking System, SMS Masking, Cloud System sebagai sarana penyimpanan backup data, Ticketing untuk Helpdesk dan Support, dan Aplikasi PPOB. Di samping itu, juga menggunakan Aplikasi Antrian Nasabah, Aplikasi Absensi Karyawan, Aplikasi Pelaporan Manajemen Risiko, Aplikasi Pelaporan Lapbul OJK, serta Aplikasi Pelaporan SLIK. Sementara itu pada inovasi baru, Bank Kota Bogor menghadirkan ATM Cardless dan BKB Mobile Banking. ATM Cardless dihadirkan untuk memudahkan nasabah dalam mengambil uang tunai di ATM bila sewaktu-waktu tak membawa serta kartu ATM.

Di sini nasabah tetap dapat menarik dananya melalui ATM dengan menggunakan handphone sebagai media untuk menginformasikan nomor pin yang akan digunakan. BKB Mobile Banking dihadirkan untuk ikut memperbesar pengembangan bisnis bank.

"Inovasi Bisnis kedepan Bank Kota Bogor adalah dengan mengedepankan perkembangan teknologi informasi yang dapat memudahkan bagi nasabah dalam melakukan segala transaksi perbankan di Bank Kota Bogor, seperti Penyediaan ATM, Transfer dana antar bank dan penggunaan aplikasi mobile banking," pungkasnya.